Ragam
Belantara Foundation & Vanfu, Inc. Tanam Pohon di Tahura SSH Sambut Hari Ozon
Penanaman pohon di Tahura Sultan Syarif Hasyim menjadi momentum memperkuat kolaborasi multipihak mendukung pengurangan emisi karbon dan pemulihan ekosistem hutan di Riau.
Pekanbaru, pantausidang — Menyambut Hari Ozon Sedunia 2025, Belantara Foundation bersama mitra sektor swasta Jepang, Vanfu, Inc., melaksanakan penanaman bibit pohon secara simbolis di kawasan Taman Hutan Raya Sultan Syarif Hasyim (Tahura SSH), Riau, pada Selasa (2/9). Penanaman ini menjadi kali kedua setelah kegiatan serupa pada Agustus 2024.
Gerakan penanaman pohon ini merupakan kerja sama antara Belantara Foundation, Kesatuan Pengelola Hutan Produksi (KPHP) Minas Tahura, dan kelompok tani hutan setempat. Bibit yang ditanam di antaranya balangeran (Shorea balangeran) dan balam (Palaquium hexandrum), dua jenis pohon langka yang perlu dilestarikan.
Direktur Eksekutif Belantara Foundation, Dr. Dolly Priatna, menjelaskan bahwa program Forest Restoration Project: SDGs Together! diharapkan dapat memulihkan fungsi ekosistem hutan, memperbaiki tata air dan iklim mikro, serta mengurangi risiko kerusakan lingkungan seperti erosi, kebakaran lahan, dan polusi udara.
“Pemulihan areal hutan terdegradasi bukan hanya soal memperbaiki kualitas hutan, tetapi juga meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Program ini kami rancang agar mendorong kesejahteraan sosial-ekonomi masyarakat lokal secara berkelanjutan,” ujar Dolly yang juga pengajar di Sekolah Pascasarjana Universitas Pakuan.

Kritik saran kami terima untuk pengembangan konten kami. Jangan lupa subscribe dan like di Channel YouTube, Instagram dan Tik Tok. Terima kasih.
-
Saksi2 minggu agoKPK Periksa Bos PT Mitra Dinamis Yang Utama, Muhammad Deny di Kasus K3 Kemenaker RI
-
Saksi4 minggu agoDirut PT Integra Pratama Andree Santoso Diperiksa KPK Soal Dugaan Korupsi EDC BRI
-
Dakwaan2 minggu agoPT Adaro Milik Boy Tohir Disebut di Sidang Dakwaan Perkara Minyak Mentah Pertamina
-
Ragam4 minggu agoSekolah Mazhab Ciputat Resmi Diluncurkan, Hidupkan Kembali Tradisi Intelektual


You must be logged in to post a comment Login