Internasional
Kemnaker Usung Penciptaan Lapangan Kerja di EWG ke -2
Dalam pertemuan kedua ini, negara anggota G20 beserta delegasi negara tamu dan organisasi internasional akan membahas 2 isu prioritas.

Pantausidang, Yogyakarta—Kementerian Ketenagakerjaan akan mulai melangsungkan pertemuan kedua Kelompok Kerja Bidang Ketenagakerjaan G20 (The 2nd Employment Working Group/EWG Meeting) pada 10 s.d 12 Mei 2022 di Provinsi DIY.
Dalam pertemuan kedua ini, negara anggota G20 beserta delegasi negara tamu dan organisasi internasional akan membahas 2 isu prioritas.
“Isu prioritas pertama yang akan kita bahas dalam pertemuan ini adalah Penciptaan Lapangan Kerja Berkelanjutan Menuju Dunia Kerja yang Berubah, melalui fokus kewirausahaan dan usaha kecil menengah (UKM),” kata Sekjen Kemnaker, Anwar Sanusi, melalui Siaran Pers Biro Humas Kemnaker, Senin, 9 Mei 2022.
Sedangkan isu prioritas kedua yang akan dibahas adalah Adaptasi Perlindungan Tenaga Kerja untuk Perlindungan yang Lebih Efektif dan Peningkatan Ketahanan Bagi Seluruh Pekerja.
Kritik saran kami terima untuk pengembangan konten kami. Jangan lupa subscribe dan like di Channel YouTube, Instagram dan Tik Tok. Terima kasih.
-
Nasional2 hari ago
Kisruh Internal PT Pegadaian: Serikat Pekerja Ancam Gugat ke Pengadilan, Tuntut Kepatuhan pada PKB
-
Profil4 minggu ago
Kesekian Kalinya, Prof Satyanegara Menerima Penghargaan
-
Niaga7 hari ago
Agribisnis Indonesia dan Peluang Investasi Delegasi Hunan, China
-
Dakwaan4 minggu ago
Ahli Sebut Praktik Lebur Cap Antam Membuat Margin Antam Tipis