Ragam
Tahun Baru, 138 Personel Mendapat Kenaikan pangkat
Kapolres Metro Jakarta Barat Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Ady Wibowo mengatakan naik pangkat adalah hal istimewa bagi setiap personil.

Pantausidang, Jakarta, Sebanyak 138 personel Polres Metro Jakarta Barat mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dari pangkat sebelumnya
Prosesi kenaikan pangkat terbagi dua sesi yaitu melalui virtual zoom dan pelaksanaan apel kenaikan pangkat di halaman polres metro jakarta barat
Kapolres Metro Jakarta Barat Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Ady Wibowo mengatakan naik pangkat adalah hal istimewa bagi setiap personil.
“ Semakin tinggi pangkatnya, maka semakin tinggi tanggung jawab dalam mengemban tugas negara, perlu diingat level kehidupan bukan dari pangkat melainkan dari keluasan hati kita,” ujar nya, Senin, 3 Januari 2022.
Ady melanjutkan Kenaikan pangkat menjadi momentum bagi setiap personil dalam mengemban tugas dan tanggung jawab sebagai abdi negara dan utamanya dalam melayani masyarakat.
“ Semakin banyak orang yang tersenyum semakin banyak orang yang mendoakan kita, kenaikan pangkat ini jadikan hadiah terbaik untuk keluarga kita, tanpa mereka kita tidak bisa seperti ini,”kata ady.
Diujung sambutannya, Ady Wibowo menyampaikan ucapan selamat naik pangkat dan teruslah mengabdi bagi bangsa dan negara ini.
Untuk diketahui dalam surat telegram kapolda metro jaya nomor :STR/2477/XII/KEP/2021 naik pangkat Kompol ke Akbp terdapat 6 personel diantaranya Akbp Danang Setiyo Pambudi Sukarno, S.H., S.I.K, Akbp Rio Wahyu Anggoro S.H., S.I.K, Akbp Hendrik Louhenapesy, S. Sos. Akbp Joko Agus Wulantoro, S,H, Akbp Maryono, Akbp Joko Dwi Harsono, S.I.K
Surat telegram kapolda metro jaya nomor :STR/2478/XII/KEP/2021 naik pangkat Akp ke Kompol terdapat 9 personel diantaranya Kompol Arif Purnama Oktora, S. H., S.I.K., M.H., M.Si., Kompol Endah Pusparini, S.H.,M.H., Kompol Hasoloan Situmorang S.H., S.I.K., M.H., Kompol Moch Taufik Iksan, S.H., Kompol Niko Purba S. H., S.I.K., Kompol Masturi, Kompol Turyono, Kompol Widya Agustiono, S.E.,S.I.K., Kompol Syarifah Chaira Sukma, S.I.K
Sementara untuk pama Polres Metro Jakarta Barat dari Iptu ke Akp sebanyak 30 personel, Ipda ke Iptu sebanyak 12 personel, dan untuk Aiptu ke ipda (pengabdian) sebanyak 5 personel
Dan untuk bintara Polres Metro Jakarta Barat terdapat 76 personel yang mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi diantaranya dari Aipda ke Aiptu : 12 personel, dari Bripka ke Aipda : 47 personel, dari Brigadir ke Bripka : 11 personel dan dari Briptu ke Brigadir : 6 personel. ***
Ragam
Pertama kali, KPK Resmi Rekrut 50 CPNS baru

Pantausidang, Jakarta – Sebanyak 50 CPNS lulusan Politeknik Keuangan Negara STAN (PKN-STAN) menjadi CPNS angkatan pertama yang bergabung langsung dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Para lulusan dengan disiplin ilmu keuangan ini direkrut melalui kerja sama yang telah terjalin sebelumnya antara KPK dan Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
“Selamat datang, selamat bergabung dengan kami pejuang-pejuang Indonesia. Semangat! Lima puluh orang ini merupakan darah segar bagi KPK,” ujar Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron.
Ragam
Papdesi : Harmonisasi 21 Undang Undang dengan UU Desa, Lebih Penting Ketimbang 9 tahun Jabatan Kades
Ketua Umum Papdesi, Wargiyati menegaskan revisi diperlukan karena banyak peraturan yang tumpang tindih antara pemerintah pusat dengan Desa

Pantausidang, Jakarta – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Perkumpulan Aparatur Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Papdesi), meminta Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) segera mensahkan Revisi Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa.
Ketua Umum Papdesi, Wargiyati menegaskan bahwa revisi diperlukan karena banyak peraturan yang selama ini tumpang tindih antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah. Oleh sebab itu banyak permasalahan yang terjadi karena adanya multitafsir.
“Karena itu, kami mendesak agar Revisi UU Desa masuk Program Legislasi Nasional (Prolegnas) Prioritas 2023. Dengan demikian pemerintah dan DPR RI dapat segera membahas dan mengesahkan revisi UU Desa,” katanya.
Ragam
Warga Batu Ampar Bali Sambangi Kantor Watimpres, Adukan Penyerobotan Lahan

Pantausidang, Jakarta – Perjuangan warga Dusun Batu Ampar, Desa Pejarakan, Kecamatan Gerokgak, Buleleng, Bali untuk memperoleh kembali tanah mereka tak pernah pupus. Kali ini mereka mengadu ke Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres), Rabu (1/2/2023).
Nyoman Tirtawan salah seorang perwakilan warga yang menyambangi kantor Wantimpres di Jalan Veteran III, Jakarta Pusat, mengaku diterima oleh Tim Ahli Dewan Pertimbangan Presiden Bidang Politik Hukum dan Agraria Dr. Bambang Slamet Riyadi, SE.,SH.,MH.,MM.
“Kami melaporkan kepada tim ahli hukum Wantimpres, ada Bapak Bambang Slamet Riyadi, kami 55 warga Batu Ampar yang memiliki bukti kepemilikan tanah dan membayar pajak dari dulu sampai sekarang namun mereka diusir dan tanah mereka dicaplok dan dibangun hotel di atas tanah mereka,” katanya.
You must be logged in to post a comment Login