Ragam
Komisi III DPR RI Kunker Spesifik, Menilai Polda Sumut Berhasil Berantas Judi
Pantausidang, Medan – Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR RI) mengadakan kunjungan kerja (Kunker) spesifik ke Kantor Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Utara (Sumut), Sabtu (24/9/9/2022).
Kunjungan wakil rakyat tersebut bertempat di Aula Tribata Mapolda Sumut.
Kedatangan Komisi III DPR RI dipimpin Ahmad Sahroni, Hinca Panjaitan, Nasir Jamal bersama sejumlah rombongan itu pun disambut Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak dan Waka Polda Sumut Brigjen Pol Dadang Hartanto serta PJU Polda Sumut.
Selanjutnya Komisi III DPR RI bersama Kapolda Sumut beserta PJU Polda Sumut menggelar rapat membahas sejumlah agenda kerja.
Dalam rapat yang digelar Polda Sumut bersama Komisi III DPR RI salah satunya menyatukan komitmen dalam pemberantasan tindak perjudian.
Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni, menilai Polda Sumut telah berhasil memberantas tindak perjudian di Sumatera Utara.
“Dalam pertemuan ini Komisi III DPR RI mendukung Polda Sumut melaksanakan penindakan penyakit masyarakat salah satunya tindak perjudian di Sumatera Utara,” pungkasnya.*** Diurnawan.
Kritik saran kami terima untuk pengembangan konten kami. Jangan lupa subscribe dan like di Channel YouTube, Instagram dan Tik Tok. Terima kasih.
-
Ragam4 minggu ago
Jaksa Agung ST Burhanuddin Dilaporkan IAW ke KPK dan 7 Lembaga Lainnya: Dugaan Manipulasi Data Riwayat Pendidikan Muncul
-
Nasional1 minggu ago
Road Show Cagub dan Cawagub Jawa Tengah Andika Hendi ke Kabupaten Blora, Kunjungi Posko Relawan SAH Blora
-
Penyidikan2 minggu ago
Menko Kumham Imipas Yusril Ihza Mahendra Klarifikasi Pernyataan Boyamin Saiman Terkait Kasus Sisminbakum
-
Rilis4 minggu ago
MA Bentuk Tim Pemeriksa Terkait Kasus G Ronal Tannur