Ragam
Aklamasi, KH Nahib Shodiq terpilih jadi ketum Sahabat Ganjar ( SAGA) siap menangkan Pilpres 2024
Gus Nahib menyatakan, sangat siap mengemban amanah ini untuk memenangkan Ganjar Pranowo di 2024

Pantausidang, Bali – 34 DPW Relawan Seluruh Indonesia akhirnya sepakat musyawarah mufakat memilih KH Nahib Shodiq alias Gus Nahib sebagai Ketua Umum Sahabat Ganjar (SAGA) Periode 2022-2027, Jum’at malam, 28 Januari 2022.
Pengukuhan ketua umum pra rakernas SAGA berlangsung hangat penuh keakraban di Prime Plaza Hotel Sanur, Den Pasar Propinsi Bali, disaksikan dan dihadiri oleh Dewan Pembina Sahabat Ganjar KH. Khayatul Makky atau Gus Khayat serta Ketua DPW Sahabat Ganjar dari seluruh Provinsi yang ada di Indonesia.
“Kepada seluruh anggota DPW yang hadir untuk malam ini, bagaimana keputusannya saat Gus Nahib yang berada disebelah saya ini menjadi Ketua Umum Sahabat Ganjar? Jika bersedia, sudah siap mengemban tanggung jawab dan amanah untuk melaksanakan kegiatan positif serta memenangkan Bapak Ganjar Pranowo di 2024,” tanya Gus Khayat.
Setelah itu seluruh DPW Sahabat Ganjar sepakat dan satu suara untuk memilih Gus Nahib sebagai Ketua Umum. Kemudia berlanjut dengan tanda tangan aklamasi yang dilakukan oleh seluruh DPW yang hadir pada kegiatan Pra Rakernas tersebut.
Dalam sambutannya Gus Nahib menyatakan, sangat siap mengemban amanah ini untuk memenangkan Ganjar Pranowo di 2024. Gus Nahib juga mengajak kepada seluruh kepada seluruh ketua DPW untuk menanamkan visi dan misi yang sudah ditanamkan oleh Sahabat Ganjar.
“Alhamdulilah, tugas berat sudah saya terima dan akan terasa mudah saat kita bersama-sama mewujudkan cita-cita untuk memenangkan Ganjar Pranowo di 2024. Maka dari itu, kepada seluruh Ketua DPW yang hadir, mari kita bergerak bersama, mengenalkan kepada masyarakat sosok seorang Ganjar Pranowo,” terang Gus Nahib.
Sementara itu Ketua DPW Sahabat Ganjar Papua Isak Giay memberikan cendra mata berupa ikat kepala khas Papua kepada, Dewan Pembina Sahabat Ganjar Gus Khayat, Ketua Umum Sahabat Ganjar Gus Nahib dan Ketua Pelaksana Rakernas Indah.
Isak mengatakan bahwa ini merupakan momen mempererat tali persaudaraan dari tanah Papua. Rakernas ini akan menjadi momen bersejarah karena mempertemukan seluruh Sahabat Ganjar yang berada di Indonesia dan siap untuk berusaha memenangkan Ganjar Pranowo di Provinsi paling timur Indonesia
“Kami siap memenangkan Ganjar Pranowo di 2024!” ujar Isak penuh semangat.***
Kritik saran kami terima untuk pengembangan konten kami. Jangan lupa subscribe dan like di Channel YouTube, Instagram dan Tik Tok. Terima kasih.
-
Nasional3 minggu ago
Serikat Pekerja Pegadaian Temui Wamenaker: Ungkap Dugaan Pelanggaran PKB oleh Manajemen
-
Nasional1 minggu ago
Mediasi Serikat Pekerja dan PT Pegadaian Gagal, Sengketa Berlanjut ke Pengadilan
-
Tersangka3 minggu ago
Uang Zakat Jadi Sandi Komunikasi Korupsi Rp11,7 Triliun Pejabat dan Debitur LPEI
-
Putusan Sela1 minggu ago
Hakim Tolak Eksepsi Tom Lembong, Sidang Lanjut Pembuktian dan Saksi-saksi